Perekonomian Tobelo Mulai Pulih
Menurut seorang pengusaha bentor Rudi Fahron, saat ini cuma ada sepuluh bentor di Tobelo. Jumlah ini masih sangat sedikit, mengingat usaha bentor cukup menjanjikan. Ini bisa terlihat dari setoran penarik bentor yang mencapai Rp 50 ribu per hari--lebih tinggi dari becak (Rp 10 ribu) maupun ojek motor (Rp 27.500). Sedangkan penarik bentor dapat menghasilkan uang Rp 60 ribu hingga Rp 100 ribu per hari, tergantung keuletan pengemudinya.
SCTV mencatat, ongkos menumpang bentor di dalam Kota Tobelo antara Rp 1.000 sampai Rp 3.000. Sedangkan untuk menumpang ke Kota Galela yang jaraknya sekitar 27 kilometer dari Tobelo, ongkosnya bisa mencapai Rp 15.000.(ULF/Miko Toro dan Adi Iskarpandi)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar